Saturday, September 8, 2012

:: Ketika Impian Hancur Berantakan ::

Saya adalah seorang pemimpi. Segala yang indah saya mimpikan. Semua itu ada dan hadir di dalam hidup saya, mulai dari jejaka seganteng Bang Dude Herlino, rumah mungil berhalaman luas, memiliki yayasan yatim piatu, keliling Eropa, umrah dan haji, dan sejuta impian saya. Anak-anak yang berkeliaran bak malaikat kecil, kesehatan yang prima, yang enggak pakai sakit-sakit. Indah, ya? Namun, yang namanya kehidupan, tentunya tidak semua impian bisa menjadi nyata, tidak semua harapan bisa menjadi nyata,.  Ok, deal dulu dengan kalimat pertamaini, "bahwa tidak semua yang kita impikan bisa kita miliki." Pertanyaan selanjutnya adalah apa yang kita lakukan ketika impian kita hancur berantakan?

Ketika impian kita hancur berantakan, hati nurani kita akan menghibur dengan kalimat "Sabar,ya ! Allah sedang menunjukan bahwa impian itu bukan yang terbaik buat kamu. Bisa jadi Allah sedang mengajarkan dewasa dengan memberikan hikmah lewat kehancuran impianmu. Allah sedang mengujimu untuk naik level. Allah akan memberi sesuatu yang jauh lebih baik dibanding impianmu itu." Emm..., bisa jadi! Ingatlah, hati nurani kita tidak pernah berdusta. Semua yang dikatakannya adalah jawaban atas hancurnya impian-impian kita.

"Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu. Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui."
( QS. Al Baqarah [2]:216 )

Iya betul, bahwa yang diberikan dan diambil oleh Allah adalah segala yang pas untuk kita. Tentunya pas berdasarkan pengetahuan Allah Yang Maha Mengetahui, bukan pas menurut kita, manusia. Kalau ukurannya menuruti keinginan pribadi kita, yang pas itu cenderung sesuai dengan hawa nafsu kita. Namanya juga manusia, kan sukanya yang enak-enak aja.

Baiklah, sekarang bagaimana jika impian sudah hancur, mau mengeluh? Menangisi yang sudah berlalu? Menumpuk rasa sakit hati? Dendam hingga terlampiaskan? Sungguh, semua itu tidak akan mengobati luka. Semua itu hanya sia-sia, dan ingat loh, Allah membenci kesia-siaan. Sementara itu, menyimpan amarah atau dendam hanya akan memperborok hati. Duh, jangan deh! It's really not worthed at all.

Jadi, bagaimana, dong? Apa kita harus menyerah setelah impian ini sirna? Tentu TIDAK! Hey, impian kita bukan hanya satu, kan? Setelah satu impian ini tak terwujud, kita harus membangun impian-impian yang lain yang jauh lebih indah. Boleh kok menangis, bersedih, tapi jangan lama-lama, ya! Nanti kita kehabisan waktu untuk menyusun impian baru. Jadi jalan keluar ketika impian hancur berantakan adalah "MEMBANGUN IMPIAN BARU." Teruskan ikhtiar, teruskan berdoa, sampai Allah ridha. Jika Allah ridha, semua akan dimudahkan. Percaya kan Allah tidak pernah ingkar janji?

Jadilah hamba yang membanggakan penciptanya. "Bila memperoleh kebaikan, ia memuji Allah dan bersyukur. Bila ditimpa musibah, ia memuji Allah dan bersabar." Yuk, buat Allah bangga memiliki hamba sekuat kita!

Sudahlah, ikhlaskan apa yang terambil. Jangan biarkan hati luka terlalu lama, nanti membusuk, loh!

Ayo, bangunlah mimpi baru yang jauh lebih indah. Jika ternyata hancur lagi, pikirkan mungkin cara yang kemarin salah. Jika salah maka betulkan dan bangun lagi. Percaya, deh, hasilnya pasti lebih indah! Allah bersama hamba-Nya yang ridha. Subhanallah!

Sunday, July 29, 2012

Ya Rabb.....


Yaa Rabb..., andai Engkau yang mengatur kesengajaan pertemuanku dengannya, berarti kuyakini itu ridha-Mu. Dan, putuskanlah yang terindah bagi kami, ya Rabb, karena kuyakin aku tak mampu melawan rasaku kali ini. Aku berpasrah atas kebaikan dari yang terbijak dari-Mu. Penuhkanlah ya Rabb...., 

Yaa Rabb..., aku tak ingin menyakiti orang lain dari kaumku, kalau ada ketidakbaikan seperti itu, bijakanlah hati kami untuk tidak melakukannya, ya Rabb..., hamba mohon betul keputusan terbaik-Mu, semoga tidak membuatku dan yang lain sakit karenanya.

Harap ini ternyata berjalan tanpa bisa kukendali. Dan, aku tak tahu akan bermuara suka atau duka. Namun, yang jelas hatiku sekarang sudah penuh dengan suka dan duka dalam rasa yang kunikmati. Mungkin inilah konsekuensi rasa, bergumul dalam tangis, rindu, dan pilu, namun aku tiada mampu berlalu darinya. Entahlah, seberat apapun aku tak tahu.... Hanya Rabb ku yang tahu dan mampu menjawab seluruh rasaku...

Ya Rabb..., aku malu, aku takut istiqamahku karena pamrih, istiqamahku karena ingin dikabulkan permohonan-permohonanku, istiqamahku ingin dipenuhi bahagiaku bersama harapanku, Ah, aku malu..., malu kepada-Mu Ya Rabb. Engkau Yang Maha Tahu akan segala yang tersembunyi. Jauhkan atau tipiskanlah andai niat itu yang terselip dalam istiqamahku. Aku ingin Engkau ridha akan apa yang kuniatkan. Engkau Yang Maha Tahu, yang pasti tahu juga betapa getirnya hati ini dibalik ketenanganku. Betapa perihnya hati ini. Namun Engkau Yang Maha Kasih..., perih itu, sedih itu tak berarti dengan begitu banyaknya suka lain yang Engkau hadiahkan.

Yaa Rabb..., hamba tunduk dan kaffah-kanlah ketundukan hati hamba ini karena-Mu

Monday, July 23, 2012

::Deru Sunyi Sebuah Hati::

Pada suatu hari nanti

Jasadku takkan ada lagi

tapi dalam bait-bait sajak ini

Kau takkan kurelakan sendiri

Pada suatu hari nanti

Suaraku tak terdengar lagi

tapi diantara larik-larik sajak ini

Kau akan tetap kusiasati

Pada suatu hari nanti

Impianku pun tak dikenal lagi

namun disela-sela huruf sajak ini

Kau takkan letih-letihnya kucari....

"Kubiarkan cahaya bintang memilikimu, kubiarkan angin, yang pucat dan tak habis-habisnya. Gelisah, tiba-tiba menjelma isyarat, merebutmu entah kapan kau bisa kutangkap..."




Friday, July 20, 2012

"Semakin jauh cinta melangkah, semakin pedih luka perpisahannya"

"Wanita teruji adalah wanita yang mampu menerima kepahitan dengan kelapangan dada dan tanpa henti berharap pertolongan Nya"

Ya Allah, Ya Robbi... betapa malunya hamba membaca sebait kata-kata diatas, ternyata selama ini begitu dangkal hati dan perasaan hamba, betapa salah hamba mengartikan cinta yang telah Kau anugerahkan, ternyata memang aku yang belum pantas untuk di anugerahkan rasa itu...


Friday, May 18, 2012

Menutup Aurat Wanita, Jilbab & Kerudung

1. Innalillahi kita hidup di masa Islam serasa bara api, khsususnya bagi wanita | alhamdulillah, mereka tentu dapat pahala lipat-ganda

2. Terutama saat #aurat wanita diumbar, seolah bagian dari tuntutan masa | dan yang bersedia menutup #aurat bagai benda museum purba

3. Salut buat akhwat kami yang mendekap cinta Allah lebih daripada rongrongan nafsu manusia | yang mengukur mulianya dari #aurat yg dibuka

4. Begitulah akhwat kami, yg hanya pd Allah dia takuti, yang dirindukan lelaki pengagum Nabi, dicemburui bidadari surgawi

5. Islam memandang wanita makhluk agung, yang harus terlindung, dengan jilbab dan kerudung | agar terhormat bukan bermaksud memasung

6. Karena itulah Rasul menasihati Asma binti Abu Bakar "tak layak wanita yang telah haid terlihat kecuali ini dan ini" (HR Abu Dawud)

7. "ini dan ini" | selagi mengucap, Rasul mengisyaratkan dengan batasan tangan, yaitu wajah dan tangannya, semudah itulah #aurat wanita

8. Tak hanya menentukan batas #aurat wanita, Islam pun menuntun wanita tentang cara memilih pakaian penjaga auratnya, kerudung dan jilbab

9. Adapun kerudung, Al-Qur'an menyebutnya khimar | dan ia berhak menutup #aurat kepala wanita sampai dengan batas dadanya (QS 24:31)

add 1. khimar (kerudung, tudung) | kain penutup aurat wanita sampai batas dada (QS 24:31) http://t.co/gJt88cyJ

10. Adapun jilbab, begitu sebutan Al-Qur'an, kita mengenalnya baju kurung atau jubah | ia menutup #aurat sampai mata kaki (QS 33:59)

add 2. jilbab (jubah, baju kurung, gamis) | kain penutup aurat wanita sampai batas kaki (QS 33:59) http://t.co/0N7OBli5

11. namun seringkali Muslim kita rancu, menyamakan antara jilbab sebagai kerudung | padahal keduanya berbeda, tak sekandung :)

12. mengenai batasan jilbab, izinkan saya rangkumkan pendapat Ibnu Katsir, Ibnu Mas'ud dan Ibnu Hazm, tentang apa itu jilbab

13. jilbab adalah pakaian penutup tubuh wanita, yg terulur, tidak berpotongan, tidak tembus pandang, dan tidak menampakkan lekuk tubuh

14. "..perempuan anshor keluar seakan-akan dari atas kepala mereka terdapat burung gagak, karena tertutup selimut.” (HR Abu Dawud)

add 3. jilbab-kerudung dipadu pada akhwat http://t.co/hanxxuNL

15. Dari hadits lain juga kita dapatkan bahwa syarat jilbab adalah menutupi mata kaki bagi wanita, tak mengapa bila sampai menyapu jalan

16. Dan tambahannya, agar tak terlihat lekuk tubuh saat angin bertiup, atau karena sinar terik, hendaknya wanita juga kenakan mihnah

17. Mihnah adl pakaian yg biasa dipakai wanita di rumah, pelapis bagian dalam | dan bila ia keluar rumah, maka jilbab ditutupkan atas mihnah

18. Bolehkah jilbab dan kerudung berwarna selain warna gelap? | bila itu tidak menyolok perhatian pria, dipersilahkan oleh syariah

add 4. menutup aurat bagi wanita http://t.co/xHsIH4Jv

19. Perkenankan pula kami sampaikan keuntungan apa yang didapat akhwat kami yang menghormati dirinya dengan menutup #auratnya

20. Jelas lebih hemat, ringkas dan cepat | tak perlu sanggul yang memakan waktu dan mahal, tak perlu riasan yang risih

21. Dengan menutup #aurat, tanda kemajuan peradaban | justru yang tak menutup #aurat tertinggal zaman karena menyamai pakaian zaman batu

22. Mana yg akan dipilih pria berakal? | produk yg tersegel yang terlindung ataukah yg telah terbuka? pisang goreng atau lapis legit?

23. Ini rahasia | pria yg tertarik pada wanita yang taat pada Allah, pastilah pria itu taat pada Allah pula | mengayomi, mengimami, memimpin

24. You're so special, limited edition, mungkin anda termasuk yang sedikit dan dianggap aneh | bukankah penghuni surga itu sedikit?

25. Aman dari Allah dgn menutup #aurat | ini yg utama | siapa yg merasa aman dari Allah di dunia, Allah janji akan buat dia takut di akhirat

26. Subhanallah, camkan peringatan Rasulullah “Ada dua golongan dari penduduk neraka yang belum pernah aku lihat.. >>

27. Kedua, para wanita yang berpakaian tapi telanjang, berlenggak-lenggok, kepala mereka seperti punuk unta yang miring.. >>

28. Wanita spt ini takkan masuk surga dan takkan mencium baunya, walaupun baunya tercium selama perjalanan sekian dan sekian.” (HR Muslim)

29. Betul dengan menutup aurat, mungkin kita akan terasing, namun bukankah Rasul katakan Islam datang dan kembali terasing?

30. Begitulah bara api di tangan kita, maka Rasul jamin "Bahkan (pahala mereka berlipat) 50x org diantara kalian (shahabat)" (HR Abu Dawud)

31. Semoga Allah berikan kemudahan bagi akhwat kami tutupkan auratnya, dan istiqamah bagi yg telah melakukan, dan kesabaran bagi semua

32. lebih sedap dipandang, lebih enak dilihat | lebih jauh dari murka dan neraka dan lebih dekat pada surga dan ampunan, tutuplah #aurat

33. Dan satu saat dgn bangga anda katakan | "wahai suamiku, Demi Allah, hanya engkau satu-satunya makhluk Allah yg diizinkan saksikan aku"

Aku Nggak Mau Pake Kerudung-Jilbab Karena...

1. Saya nggak mau kerudungan! kerudungan itu kuno | "lha, itu zaman flinstones, lebih kuno lagi, nggak pake kerudung"


2. Tapi kan itu kan hal kecil, kenapa kerudungan harus dipermasalahin?! | "yang besar2 itu semua awalnya kecil yg diremehkan"


3. Yang penting kan hatinya baik, bukan lihat dari kerudungnya, fisiknya! | "trus ngapain salonan tiap minggu? make-upan? itu kan fisik?"


4. Kerudungan belum tentu baik | "betul, yang kerudungan aja belum tentu baik, apalagi yang...(isi sendiri)"


5. Saya kemarin liat ada yg kerudungan nyuri! | "so what? yg nggak kerudungan juga banyak yang nyuri, gak korelasi kali"


6. Artinya lebih baik kerudungin hati dulu, buat hati baik! | "yup, ciri hati yg baik adl kerudungin kepala dan tutup aurat"


7. Kalo kerudungan masih maksiat gimana? dosa kan? | "kalo nggak kerudungan dan maksiat dosanya malah 2"


8. Kerudungan itu buat aku nggak bebas! | "oh, berarti lipstick, sanggul, dan ke salon itu membebaskan ya?"


9. Aku nggak mau dibilang fanatik dan ekstrimis! | "nah, sekarang kau sudah fanatik pada sekuler dan ekstrim dalam membantah Allah"


10. Kalo aku pake kerudung, nggak ada yang mau sama aku!? | "banyak yang kerudungan dan mereka nikah kok"


11. Kalo calon suamiku gak suka gimana? | "berarti dia tak layak, bila didepanmu dia tak taat Allah, siapa menjamin dibelakangmu dia jujur?"


12. Susah cari kerja kalo pake kerudung! | "lalu membantah perintah Allah demi kerja? emang yang kasi rizki siapa sih? bos atau Allah?"


13. Kenapa sih agama cuma diliat dari kerudung dan jilbab? | "sama aja kayak sekulerisme melihat wanita hanya dari paras dan lekuk tubuh"


14. Aku nggak mau diperbudak pakaian arab! | "ini simbol ketaatan pada Allah, justru orang arab dulu gak pake kerudung dan jilbab"


15. Kerudung jilbab cuma akal2an lelaki menindas wanita | "perasaan yg adain miss universe laki2 deh, yg larang jilbab di prancis jg laki2"


16. Aku nggak mau dikendalikan orang ttg apa yg harus aku pake! | "sayangnya sudah begitu, tv, majalah, sinetron, kendalikan fashionmu"


17. Kerudung kan bikin panas, pusing, ketombean | "jutaan orang pake kerudung, nggak ada keluhan begitu, mitos aja"


18. Apa nanti kata orang kalo aku pake jilbab?! | "katanya tadi jadi diri sendiri, nggak peduli kata orang laen..."


19. Kerudung dan jilbab kan nggak gaul?! | "lha mbak ini mau gaul atau mau menaati Allah?"


20. Aku belum pengalaman pake jilbab! | "pake jilbab itu kayak nikah, pengalaman tidak diperlukan, keyakinan akan nyusul"


21. Aku belum siap pake kerudung | "kematian juga nggak akan tanya kamu siap atau belum dear"


22. Mamaku bilang jangan terlalu fanatik! | "bilang ke mama dengan lembut, bahwa cintamu padanya dengan menaati Allah penciptanya"


23. Aku kan gak bebas kemana-mana, gak bisa nongkrong, clubbing, gosip, kan malu sama baju! | "bukankah itu perubahan baik?"


24. Itu kan nggak wajib dalam Islam!? | "kalo nggak wajib, ngapain Rasul perintahin semua wanita Muslim nutup aurat?"


25. Kasih aku waktu supaya aku yakin kerudungan dulu | "yakin itu akan diberikan Allah kalo kita sudah mau mendekat, yakin deh"

Ta'aruf; Bagai Beli Kucing Dalam Karung?

1. Ada tanya saat materi ta'aruf disampaikan | "akankah menikah tanpa pacaran, melihat realita yg pacaran saja bisa tak langgeng?"

 2. Itulah anggapan ta'aruf bagaikan membeli kucing dalam karung | tak tahu seperti apa wanita yg akan dinikahi karena tak pacaran

 3. Dikhawatirkan dengan ta'aruf, bila telah menikah keduanya tak saling kenal | sulit jalani kehidupan rumah tangga yang baik

 4. Padahal pacaran pun tak menjamin dia kenal | ramai yang lakukan tahunan maksiat berpacaran namun justru tak jadi menikah dengannya

 5. Atau yg lewati puluhan musim bersama | tapi kandas dalam hitungan bulan usai langsungkan akad pernikahan | pacaran itu bukan kenalan

 6. Dendang "kaulah segalanya" lalu "menghitung hari" penuh romansa saat pacaran | berganti "separuh jiwa pergi" saat nikah, itu fakta :)

 7. Beralasan pacaran bisa saling kenal, lalu mengapa backstreet jadi pilihan? | kenapa tiada keberanian saat hadapi ayahnya?

 8. Bilapun saling mengenal, sepertinya pacaran khususkan pada satu hal | kenali bagian tubuh pasangan | tanggung jawab tentu hanya impian

 9. Boleh karenanya dikatakan | bahwa pacaran lebih mirip beli kucing dalam karung | bahkan tak bisa kenali pasangan pasca pernikahan >

10. Saat jatuh ketika pacaran "aduhai cinta, adl salah jalan berlubang, dirimu jadi terluka" | pasca nikah "kemana matamu?!"

 11. Saat sulit ketika pacaran "apa yg buatmu sulit dinda? akan abang singkirkan" | pasca nikah "mandirilah! kamu kan sudah sekolah!"

 12. Pacaran memang serasa indah (hanya sesaat sebelum galau tangis menghampiri) | karena itulah pacaran pasti banyak galaunya

 13. Pacaran memang serasa berbunga, umbar sayang cinta demi nafsu sebentar | karena memang tiada pikirkan tentang masa depan

 14. Jadi jelas | pacaran tak jamin kenal, bahkan tidak ada sama sekali keuntungannya | eh, mungkin bagi lelaki hidung belang ada untungnya

 15. Karena itulah Islam melarang pacaran dan aktivitas didalamnya seperti khalwat, umbar maksiat dan nekad baku syahwat

 16. Islam punya khitbah lalu ta'aruf, ta'aruf sendiri artinya adalah perkenalan | sehingga tak beli kucing dalam karung >

17. Saat ta'aruf, perkenalan terjadi tanpa motif syahwat karena harus ditemani mahram | perkenalan benar perkenalan tanpa bumbu maksiat

Maksud Kerudung Menyerupai Punuk Unta?

Maksud Kerudung Menyerupai Punuk Unta?

 1. Ramai muslimah yg sudah menutup auratnya namun belum menyempurnakan diri | termasuk bagian kerudung dan jilbab, dan beda keduanya

 2. Adapun pengertian jilbab+kerudung yg syar'i dlm Islam, beda keduanya dan segala yg berkaitan bisa ditemui di >> http://t.co/8u8g8Zgn

 3. Mengenai kerudung (khimar), maka ada petunjuk khusus dari Rasulullah saw, bahwa dilarang bagi muslimah mengenakannya serupa #punukunta

 4. "Ada 2 gol penduduk neraka yg belum pernah aku lihat: 1) kaum yang memiliki cambuk seperti ekor sapi untuk memukul manusia dan.. >>

 5. >>..2) para wanita yang berpakaian tapi telanjang, berlenggak-lenggok, kepala mereka seperti #punukunta yang miring..

 6. Wanita seperti itu takkan masuk surga dan takan mencium baunya, walau baunya tercium selama perjalanan sekian dan sekian" (HR Muslim)

 7. Nah, siapa itu 'berpakaian tapi telanjang'? | bnyk pendapat ttgny, misal, 'yg dmksd adl wanita yg kenakan penutup aurat yg tipis/ketat'

 8. Lalu apa yg dmksd 'berlenggak-lenggok'? | slh satu pendapat, adl 'menunjukkan perhiasan, berjalan lenggak-lenggok utk goda lelaki'

 9.Lalu apa yg dmksd #punukunta yg miring? | slh satu pndpt, 'menggelung dan memilin rambut keatas/kbelakang shg tampak seperti punuk unta'

 10. Kerudung yg serupai #punukunta ini sayangnya banyak yg diterapkan saat ini, pdhl kita harus hindari, liat pic >> http://t.co/DGhIgaJG

 11. Solusi agar tak seperti #punukunta? | sila gelung rambut kebawah, intinya agar tak mewujud rambut kita menjadi tonjolan kerudung

 12. Lebarkan khimar, insyaAllah muslimah2 akan lebih anggun, rambut tak terpapar dan bebas dari #punukunta, liat pic :) http://t.co/tpqTXD63

Sunday, October 2, 2011

_Move on_

Nama ku Leonie, aku perempuan biasa dan hidupku pun biasa – biasa saja, tapi aku menyimpan sebuah kisah yang begitu luar biasa…. Tak pernah aku membayangkan kalau cinta yang ku punya akan berakhir sia – sia, mungkin semua memang salahku dan aku ikhlaskan kini…
Awal pertemuan, ada getar tak biasa yang ku rasa, tetapi akal sehatku melarang karena ku tahu “ apa dan siapa kamu, siapa dia “ . Sampai suatu saat, aku tak menyangka karena asa yang kupunya tak bertepuk sebelah tangan, aku dibutakan oleh cinta, cinta yang begitu rumit. Pada awalnya semua terasa begitu indah, aku terlena oleh semua yang dia punya, dan harus ku akui bahwa aku tergila – gila kepada nya. Tak ku hiraukan segala nasehat sahabat karena aku percaya bahwa cinta yang kita punya begitu kuat, dan memang aku berubah menjadi seorang yang lebih baik. Dia adalah sosok yang selama ini aku cari, begitu tenang, dewasa, dan sangat menyayangiku….
Hari demi hari kami lalui, begitu banyak masalah yang kami lewati, semua masih bisa kita selesaikan, walau kita sama – sama keras dan egois, mungkin karena cinta kita yang begitu kuat. Sampai pada suatu titik jenuh yang membuat kita menyerah, kejadian itu begitu dalam menggores hatiku, sampai ku merasa tak sanggup lagi untuk berdiri, aku jatuh, sangat dalam….
Dan kini, aku disini, sendiri… merajut kembali hari dan hatiku yang telah hancur, semua mugkin memang jalan yang di beri Allah untuk kita, walaupun sakit, kucoba untuk tegar dan menganggap semua tak pernah ada, karena ku yakin, bila Allah mengizinkan, bahagia kan menjadi milik kita…..

“ Menangislah….
Jika itu membuatmu terbebas dari segala beban cinta yang menjeratmu.
Setelah itu….
Tertawalah jika kau yakin, ikhlasmu telah menjadikanmu ratu yang paling berbahagia.
Bahagia….
Oleh air mata, oleh cinta yang sebenarnya.
Dan…
Relakan dia dalam rengkuhan cintanya “ ____#Cinta itu Kamu_